"http://divine-music.info/musicfiles/1-04 Firework.swf"

Minggu, 24 Mei 2015

AKU DAN PENGALAMANKU

Nama saya Kharista Renaning Tyas, saya anak ke 3 dari 5 bersaudara. Saya lulus dari salah satu SMA di daerah Bandar Lampung pada tahun 2013 . Saat ini saya sedang melanjutkan pendidikan di Akademi Kebidanan Bina Husada Tangerang. Saya duduk di semester 2 tingkat satu di Akbid ini. Awalnya saya tidak pernah tertarik untuk menjadi seorang bidan, dulu saya berfikir bahwa kuliah di kebidanan adalah sesuatu yang mengerikan. Karena kelak harus bekerja melibatkan nyawa manusia dan berhubungan dengan darah. Sampai suatu ketika orang tua saya ingin sekali melihat saya menjadi seorang tenaga kesehatan, Lalu mereka menyarankan saya untuk menjadi seorang bidan. Dan mereka memilih Akbid Bina Husada sebagai tempat untuk saya belajar.
Awalnya dengan sedikit berat hati saya menuruti kemauan mereka. Tetapi setelah beberapa waktu saya belajar di Bina Husada, saya mulai tertarik dengan dunia kebidanan yang dulu sangat tidak saya sukai. Perlahan-lahan saya mulai belajar menyesuaikan diri dengan semua pelajaran dan tugas yang seringkali membuat saya pusing. Di sini saya belajar banyak hal, baik secara teori maupun praktek. Saya belajar bagaimana supaya kelak menjadi seorang bidan yang profesional. Bukan hanya pamer seragam,melainkan bisa mengabdikan diri dengan sungguh-sungguh dan dapat mengurangi angka kematian ibu dan anak yang saat ini terbilang masih cukup tinggi. Karena seorang bidan yang profesional bukan hanya baik pintar dalam menangani pasien saja tapi juga harus dapat mencerminkan sikap yang dewasa, ramah, sopan dan menghargai setiap pasien tanpa membedakan suku, bangsa dan agama.